Cara Mengubah Judul Postingan Blog untuk SEO

Cara Mengubah Judul Postingan Blog Agar SEO Friendly


Judul Postingan blog Agar SEO Friendly adalah judul tulisan di blog yang mudah diindeks Google. Karena mudah diindeks, maka akan mendapatkan peringkat atas di halaman hasil pencarian. Blog pun akan banyak pengunjung atau pembaca.

Mengubah judul postingan blog merupakan SEO dasar blog atau website. Judul artikel blog standar terdiri dari dua elemen: 
  1. Judul Posting 
  2. Nama Blog. 
Urutannya di browser dan hasil pencarian Google adalah Nama Blog | Judul Posting. Misalnya: Contoh Blog | Cara Menerapkan SEO di Website.

Kita bisa mengubah komposisi tersebut menjadi judul tulisan di depan dan nama blog setelahnya. Ini yang dimaksud judul postingan SEO friendly.

Judul Posting | Nama blog. Misalnya: Cara Menerapkan SEO di Website | Contoh Blog  

Cara Mengubah Judul Postingan Blog Agar SEO Friendly


Ini Cara Mengubah Judul Postingan Blog Agar SEO Friendly.

1. Di dashboard Blogger Anda, klik Theme (Tema)
2. Klik/pilih Edit HTML
3. Temukan kode berikut ini yang ada di bagian atas kode template blog Anda:

<title><data:view.title.escaped/></title> 


4. Hapus kode tersebut dan ganti dengan kode ini:

<b:if cond='data:blog.pageType == &quot;item&quot;'>
<title><data:blog.pageName/> | <data:blog.title/></title>
<b:else/>
<title><data:blog.pageTitle/></title>
</b:if>

5. Save!

Selesai. Itu dia Cara Mengubah Judul Postingan Blog Agar SEO Friendly.

0 Comments